Contoh Gambar Disain Rumah Minimalis

Apa yang menjadi salah satu kebutuhan pokok manusia? Salah satunya tentu saja rumah selain makanan dan pakaian. Dalam membangun sebuah rumah, tentu saja yang pertama dilakukan adalah menentukan bentuk dan disain rumah apa yang akan di bangun. Dan salah satu disain rumah yang tengah populer saat ini adalah Disain Rumah Minimalis. Nah, pada postingan kali ini Blog ANDHOKE akan memberikan beberapa Contoh Gambar Rumah Minimalis.
Seperti yang sudah disebutkan tadi bahwa disain rumah minimalis tengah populer saat ini. Meskipun begitu, disain rumah minimalis sebenarnya sudah ada sejak tahun 1920an di Eropa. Ada dua faktor yang menjadi pemicu awal muculnya konsep ini yaitu, yang pertama sebagai dampak dari revolusi industri yang mengahadirkan berbagai material bangunan sperti baja dan beton, dan yang kedua sebagai dampak dari perang sehingga pada saat itu para arsitek di Eropa berpikir bagaimana caranya untuk mebuat disain rumah yang menarik namun tetap bisa menjangkau kalangan menengah ke bawah. Maka lahirlah konsep disain rumah minimalis. Itulah sedikit Sejarah Singkat Tentang Rumah Minimalis.
Ok, kembali ke topik, langsung saja disimak beberapa Contoh Gambar Rumah Minimalis di bawah ini.

Pada baris pertama merupakan Gambar Rumah Minimalis Satu Lantai, dan pada baris kedua merupakan Gambar Rumah Minimalis Dua Lantai.
Pada disain minimalis memang memperlihatkan sebuah kesederhanaan seperti yang terlihat pada gambar. Disain ini menjadi populer di Indonesia dikarenakan alasan yang hampir sama dengan awal kemunculan konsep disain ini di Eropa. Dan alasan lainnya adalah untuk mengoptimalkan tanah yang ada, karena pada konsep ini menekankan pada hal-hal yang bersifat esensial dan fungsional.
Ok, itulah beberapa contoh gambar rumah dengan disain minimalis. Semoga bisa menjadi referensi bagi anda dalam menentukan disain rumah anda.

0 comments:

Post a Comment